Bregasnews.com - Cita-cita untuk menjadi anggota TNI semakin terpantik manakala Anzi Hakim (18) warga Cikuya melihat dari dekat sejumlah anggota Kodim 0713/Brebes tengah sibuk mempersiapkan TMMD Reguler ke -100 Kodim Brebes di Desa Cikuya.
Pemuda yang tinggal di Cikuya itu kagum dengan kegiatan dari TNI yang membantu rakyat kesil di pedesaan.
''Saya benar-benar kagum, ternyata TNI mempunyai kegiatan kemasyarakatan yang benar-benar membantu kesulitan rakyat kecil,'' ungkap pemuda berbadan tegap yang memang sejak kecil bercita menjadi anggota TNI itu.
Menurutnya, gelaran TMMD di Desa Cikuya itu semakin memicu semangatnya untuk bisa meluluskan cita-citanya. ''Pokoknya saja saya semakin kagum dan salut dengan TNI, dan itu semua membuat saya semakin bersemangat meraih cita-cita untuk menjadi anggota TNI,'' beber Anzi. (tris)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar