Bregasnews.com - “ Di samping kecerdasan yang dimiliki oleh seseorang secara inheren dalam dirinya, untuk bisa berprestasi juga diperlukan motivasi dari dalam dirinya. Motivasi merupakan daya penggerak seseorang dalam melakukan suatu aktivitas untuk memenuhi kebutuhannya. Motivasi menjadikan seseorang berusaha meningkatkan hasil belajar yang ingin dicapainya secara maksimal, tanpa mengenal rasa lelah apalagi menyerah. Usaha ini akan terus dilakukan sampai mendapatkan apa yang diinginkan. Sebagai seorang pelajar atau santri, salah satu bentuk motivasinya adalah berprestasi di tempat belajarnya “, ujar Motivator ternama Dede Farhan Aulawi di Ciamis, Jumat (27/10).
Hal itu disampaikan oleh Dede saat dirinya memberikan motivasi kepada para santri di pondok pesantren Darussalam, Cijenjing kabupaten Ciamis. Menurutnya, motivasi berprestasi adalah kecenderungan seseorang untuk berusaha meraih kesuksesan dan memiliki orientasi tujuan untuk sukses. Dalam meraih kesuksesan tentu dibutuhkan ikhtiar yang sungguh - sungguh.
Salah satu faktor yang mendorong timbulnya motivasi pada diri seseorang adalah adanya kebutuhan berprestasi. Kebutuhan ini meliputi keinginan untuk mencapai kesuksesan, mengatasi rintangan, menyelesaikan sesuatu yang sulit dan keinginan untuk dapat melebihi dari orang lain dalam kebaikan.
Kemudian Dede juga menjelaskan bahwa ada 2 aspek yang mendasari motivasi berprestasi, yaitu pengharapan untuk sukses dan menghindari kegagalan. Kedua aspek motivasi ini berhubungan dengan hal– hal/tugas-tugas dikemudian hari. Usaha menghindari kegagalan dapat diartikan sebagai upaya mengerjakan tugas-tugas seoptimal mungkin, agar tidak gagal untuk memperoleh kesempatan yang akan datang. Demikian juga usaha untuk sukses dapat menjadi pendorong yang memberi kepercayaan diri, sehingga mampu melakukan sesuatu dengan sukses, dengan mempertimbangkan kemampuan untuk menghindari kegagalan. Adanya harapan sukses, seseorang akan bekerja keras untuk meraihnya dan berusaha memperoleh hasil belajar yang lebih baik.
“ Untuk mencapai hasil yang terbaik diperlukan kondisi baik yang disertai harapan sukses untuk memperoleh hasil yang optimal. Motivasi berprestasi sebagai bagian dari motivasi intrinsik yang memberikan pengaruh kuat terhadap pencapaian hasil belajar. Harapan, keinginan dan usaha siswa yang timbul dari dalam siswa sebagai energi pendorong segala kegiatan untuk belajar. Adanya energi tersebut siswa akan mengikuti pembelajaran dengan sungguh-sungguh dan menyelesaikan tugas-tugas belajarnya dengan baik, sehingga diperoleh hasil belajar yang optimal “, pungkas Dede.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar